Ketagih Viral Versi Cup | Moist 1 Telur

  • Yield: 12 sampai dengan 13 boxs
Watch Video
Loading...
(5 / 5)

Kemarin sudah membagikan resep Cake Ketagih Viral, resep klik di sini. Kali ini akan membagikan resep Cake Ketagih Versi Cup atau thinwall. Bahan-bahannya lebih ekonomis karena hanya menggunakan 1 telur dan hasilnya melimpah, enak. Sangat cocok untuk ide usaha. Makan 1 box sudah terasa kenyang tapi masih kepingin nambah lagi. Selamat mencoba.

Share it!

Bahan Cake Cokelat :

  • Bahan A (Pemanis dan Pengemulsi) :
  • Bahan B (Aroma, Pengembang dan Pelembut) :
  • Bahan C (Tepung Kering, Campur Rata dan Ayak) :
  • Bahan D (Bahan Cair) :
  • Bahan E (Lemak) :
  • Cetakan :
  • Bahan Cokelat Ganache :

Cara Membuat :

  • Langkah 1 :

    Siapkan semua bahan. Panaskan kukusan. Campur rata di dalam baskom semua bahan C yaitu Tepung terigu, maizena dan cokelat bubuk. Lalu ayak, sisihkan.

  • Langkah 2 :

    Mixer di dalam wadah lain semua bahan A yaitu gula dan telur sampai mengembang. Selanjutnya masukkan semua bahan B yaitu vanilli, baking powder, soda kue dan garam, aduk rata. Kemudian tuang larutan susu (bahan D) dan campuran tepung (bahan C) secara bergantian. Aduk rata, atau mikser dengan kecepatan rendah sampai rata.

  • Langkah 3 :

    Terakhir masukkan minyak goreng (bahan E) dan aduk balik sampai tercampur rata. Pastikan tidak ada minyak yang mengendap atau tertinggal di dasar wadah supaya hasil kue bagus sempurna.

  • Langkah 4 :

    Tuang ke cetakan thinwall volume 200 ml, dengan takaran sekitar 70 sampai dengan 80 g per satu box thinwall, sesuai selera. Kukus selama 25 menit, sesuaikan dengan kukusan masing-masing. Angkat dan biarkan dingin. Sisihkan.

  • Langkah 5 : Cokelat Ganache :

    Masukkan maizena, whipped cream bubuk, susu UHT ke dalam panci. Aduk rata sampai semua larut. Selanjutnya, masak dengan menggunakan api sedang sedikit kecil sampai shimmering atau panas, namun jangan sampai mendidih.

  • Langkah 6 :

    Kecilkan api kompor sekecil-kecilnya setelah panas, lalu masukkan DCC yang sudah Kalian cacah kasar. Aduk rata sampai DCC larut. Matikan api kompor setelah semua larut. Terakhir tambahkan margarin, aduk rata. Saring supaya hasilnya mulus dan diamkan sampai sedikit dingin sambil sesekali Kalian aduk supaya tidak mudah berkulit.

  • Langkah 7 :

    Tuangkan cokelat ganache ke atas kue cokelatnya. setelah kue cokelat dingin dan ganache-nya juga sudah cukup dingin dan mengental. Ratakan dan simpan di dalam kulkas sampai ganache set dan mengeras.

  • Langkah 8 :

    Terakhir, hias sesuai selera. Atau bisa langsung Kalian nikmati. Selamat mencoba.

Tips dan Trik :

  • 1 resep bisa jadi sekitar 12 sampai dengan 13 boks thinwall kemasan 200 ml. Berat adonan per 1 box sekitar 70 g bisa menghasilkan 13 boxs. Sedangkan apabila per adonan beratnya 78 g per 1 box bisa menghasilkan 12 boxs.

  • Ganache cokelat, setelah jadi, beratnya sekitar 723 g, sehingga sangat cukup untuk topping 12 sampai dengan 13 boxs Cake Ketagih.

  • Modal satu resep yang menghasilkan 13 boxes Cake ketagih untuk 1 bo sekitar Rp. 6.180 dengan bahan lumayan premium karena menggunakan whipped cream bubuk dan full susu UHT serta cokelat colatta yang mahal namun masih polosan tanpa topping. Harga jual setiap 1 boxes tanpa topping adalah Rp. 10.000 sampai dengan Rp. 12.000. Kalian bisa menambahkan varian topping sesuai selera dan harga jualnya sekitar Rp. 15.000 sampai dengan Rp. 18.000.

  • Cake Ketagih versi ekonomis caranya, susu UHT bisa Kalian ganti dengan larutan Susu Kental Manis. Cokelat DCC bisa menggunakan merek Alfa atau Sparrow. Ganti cokelat bubuk dengan merek yang lebih murah. Sesuaikan dengan modal pokok dan pangsa pasar di wilayah masing-masing.

Tulis komentar

Call to action banner image
x

Register

Lost Password

Jika ingin salin / cetak resep, harus login dulu!