Tanpa Mikser Tanpa Dipanggang | Pukis Versi Kukus 

  • Yield: 14 - 15 buah
Watch Video
Loading...
(5 / 5)

Ternyata memasak Pukis dengan cara mengukus hasilnya tetap menul-menul, cantik, lembut, empuk dan pastinya enak sekali. Gunakan resep Pukis Kukus Pandan dari thehasanvideo.com yang sudah terbukti anti gagal. Kemas dan hias sesuai selera. Bisa juga Kalian jadikan untuk ide usaha, selamat mencoba.

Share it!

Bahan-bahan:

  • Bahan :
  • Bahan Larutan Santan (aduk rata) :
  • Bahan Topping :

Cara Membuat :

  • Langkah 1 :

    Blender sampai halus daun pandan tua, daun suji dan air. Tuang cukup 100 ml saja, sisihkan.

  • Langkah 2 :

    Lelehkan margarin, masak dengan menggunakan api sedang sedikit kecil sampai margarin mencair. Segera matikan api kompor setelah margarin sudah hampir meleleh semua, aduk rata sampai semua margarin mencair. Angkat dan sisihkan.

  • Langkah 3 :

    Masukkan gula pasir, telur ke dalam wadah dan kocok sampai tercampur rata. Tambahkan ragi instan, kocok sampai gula larut. Selanjutnya tuangkan jus pandan suji, aduk rata.. tuangkan larutan santan, aduk rata.

  • Langkah 4 :

    Tambahkan tepung protein sedang, tuang secara bertahap sambil ayak supaya tidak bergerindil. Aduk sampai tercampur rata. Tambahkan juga garam halus, aduk rata. Terakhir tambahkan margarin cair, aduk rata sampai adonan lembut dan tidak bergerindil. Kemudian segera tutup dan diamkan selama 1 jam.

  • Langkah 5 :

    Oles cetakan puding motif melati dengan menggunakan secukupnya minyak goreng, sisihkan.

  • Langkah 6 :

    Segera buka adonan yang sudah Kalian diamkan selama 1 jam, hasilnya tekstur adonan terlihat lebih berat dan kental. Segera tuang ke dalam cetakan, tuang adonan cukup ¾ dari tinggi cetakan. Lakukan sisanya sampai habis.

  • Langkah 7 :

    Getok pelan-pelan cetakan apabila ada gelembung supaya adonan menjadi rata dan mulus. Kemudian masukkan ke dalam sarangan kukusan dan kukus dengan menggunakan api sedang selama 15 menit.

  • Langkah 8 :

    Angkat pukis setelah mengukus selama 15 menit, segera keluarkan pukis dari cetakan ketika masih panas. Oles permukaan Pukis yang masih hangat dengan secukupnya margarin atau mentega. Tambahkan secukupnya meses cokelat atau parutan keju Cheddar. Tambahkan juga gumpaste flower supaya tambah menarik.

  • Langkah 9 :

    Kemas Pukis Pandan yang sudah dingin supaya tetap lembut dan tahan lama empuknya. thehasanvideo.com menggunakan kemasan mika ukuran 7C, kunci kemasan dengan menggunakan steples.

Tips dan Trik :

  • Lelehkan margarin atau mentega asal sampai mencair dan tidak bening supaya tekstur Pukis tidak mudah seret ketika memakannya.

  • Kalian bisa mengganti margarin cair dengan 60 ml minyak goreng khusus dalam pembuatan Pukis Kukus.

  • 1 resep dapat menghasilkan 14 buah Pukis Pandan apabila menuangkan adonan hampir penuh ke dalam cetakan dan 1 resep dapat menghasilkan 15 buah Pukis Pandan apabila menuangkan adonan lebih sedikit lagi ke dalam cetakan. Tekstur Pukis Pandan masih tetap empuk dan lembut meskipun ukurannya lebih kecil.

  • Gunakan kemasan ukuran 6 A apabila Pukis Pandan ukurannya lebih besar, kemas dengan menambahkan alas cupcake. Kunci dengan steples.

Tulis komentar

Call to action banner image
x

Register

Lost Password

Jika ingin salin / cetak resep, harus login dulu!