Jual Seribuan Untung Banyak | Kerupuk Bantat Pedas

  • Yield: 40 sampai dengan 48 bungkus kecil
Watch Video
Loading...
(4.7 / 5)

Camilan Kerupuk Bantat Pedas bahan-bahannya murah namun hasilnya enak, renyah dan kesukaan semua. Kalian bisa menyesuaikan sendiri tingkat kepedasannya. Kerupuk Bantat Pedas bisa untuk camilan di rumah atau ide usaha. Selamat mencoba.

Share it!

Bahan-bahan :

  • Bahan :
  • Bahan Bumbu Halus (haluskan) :

Cara Membuat :

  • Langkah 1 :

    Siapkan baskom. Masukkan kerupuk dan rendam dengan minyak goreng sampai kerupuk tenggelam, tujuannya supaya tekstur kerupuk tidak mudah keras meskipun menggorengnya bantat. Rendam paling sebentar 20 menit dan paling lama sekitar 2 sampai dengan 5 jam. Sisihkan.

  • Langkah 2 : Daun Jeruk Purut Goreng :

    Panaskan minyak goreng dengan menggunakan api besar, goreng sebentar sampai daun jeruk kering. Goreng sektar 40 detik sampai daunnya kaku dan mengeras, segera angkat dan biarkan sampai sedikit dingin. Kemudian remas dengan menggunakan tangan bersih atau bisa memasukkan daun jeruk purut ke dalam plastik, lalu remas-remas supaya tangan tetap bersih. Sisihkan.

  • Langkah 3 : Kerupuk Bantat :

    Siapkan wajan, masukkan kerupuk bantat yang sudah terendam 3 jam ke dalam wajan. Tuangkan minyak sampai kerupuk tenggelam, lalu nyalakan api kompor dengan menggunakan api sedang sedikit kecil. Fungsi penggunaan api sedikit kecil supaya kerupuknya tidak mudah mekar dan tekstur kerupuk bisa renyah sempurna meskipun menggorengnya bantat.

  • Langkah 4 :

    Menggoreng kerupuk langsung dengan api besar di awal akan membuat tekstur kerupuk menjadi mudah alot. Goreng sambil aduk sesekali supaya tidak mudah gosong, goreng sampai minyak bergelembung. Waktunya sekitar 12 sampai dengan 15 menit apabila menggunakan wajan teflon yang panasnya stabil, tegantung dengan banyaknya kerupuk yang Kalian goreng. Gunakan api kecil apabila menggunakan wajan cor alumunium yang mudah panas supaya kerupuk tidak cepat mekar.

  • Langkah 5 :

    Kerupuk mulai mekar setelah 12 menit menggoreng dan minyak bergelembung, segera besarkan api kompor sekitar 1 sampai dengan 2 menit supaya kerupuk mekar. Pengaturan api dari awal diatur tidak telalu besar sehingga mekarnya kerupuk tidak sempurna atau hanya setengah mekar. Segera kecilkan api kompor sekecil-kecilnya ketika kerupuk setengah mekar, lalu goreng kerupuk dengan api kecil sekitar 8 sampai dengan 10 menit atau sampai kerupuk matang luar dalam. total durasi menggoreng sekitar 20 sampai dengan 22 menit sesuai dengan ukuran kerupuk dan juga jenis wajan yang Kalian gunakan. Angkat kerupuk setelah matang.

  • Langkah 6 :

    Biarkan minyak sampai dingin kembali atau diamkan sekitar 30 menit, lalu goreng sisanya sampai habis. Cara menggorengnya masih sama, goreng kerupuk dengan api sedang sedikit kecil di awal. Kemudian gunakan api besar sebentar sampai kerupuk setengah mekar, lanjut goreng dengan api kecil paling sedikit 8 menit. Angkat dan tiriskan.

  • Langkah 7 : Bumbu Kerupuk Bantat :

    Panaskan minyak goreng di dalam wajan, thehasanvideo.com sengaja menggunakan ¼ gelas minyak goreng jelantah sisa dari menggoreng ayam supaya semakin enak. Segera masukkan bumbu halus setelah minyak panas, lalu tumis dengan menggunakan api kecil sampai bumbu harum dan bawang garing.

  • Langkah 8 :

    Segera matikan api kompor setelah menumis sekitar 3 menit atau ketika bumbu sudah matang, lalu masukkan cabe bubuk, royco atau garam halus, micin aduk rata, lalu masukkan kerupuk dan aduk sampai tercampur rata. terakhir masukkan remasan daun jeruk goreng. Aduk rata dan biarkan sampai dingin. sajikan.

  • Langkah 9 :

    Kemas Kerupuk Bantat Pedas setelah dingin di dalam wadah kedap udara, kemas dengan isian kerupuk sekitar 6 sampau dengan 7 buah apabila ingin Kalian jual seribuan.

Tips dan Trik :

  • Gunakan cabe bubuk murni yang belum ada rasa asinnya, hindari penggunaan cabe bubuk yang sudah berbumbu supaya hasilnya tidak mudah keasinan.

  • Kerupuk bantat karena menggorengnya setengah mekar dan teksturnya renyah kres sehingga bumbu gurihnya menjadi lebih terasa, sedangkan kerupuk mekar sempurna teksturnya renyah ringan dan ketika Kalian makan suaranya terdengar lebih gaduh

  • Thehasanvideo.com membuat 6 resep sekaligus dan salah satunya menggunakan kerupuk mawar warna-warni yang ukurannya lebih besar. caranya tetap sama, setelah kalian goreng setengah mekar hasilnya terihat lebih besar. teksturnya renyah sekali.

  • Satu resep bisa menghasilkansekitar 40 sampai dengan 48 bungkus apabila Kalian kemas kecil-kecil. Apabila kerupuknya sedikit besar maka setiap satu bungkus isinya 4 sampai dengan 5 buah dan 1 resep bisa menghasilkan sekitar 40 sampai dengan 43 bungkus.

  • Pastikan pengaturan api ketika proses menggoreng kerupuk tepat dan benar sehingga hasil kerupuknya bisa setengah mekar dan renyah. Gunakan teknik pengapian seperti resep di atas, karena apabila tidak tepat pengaturan api misalnya selalu menggunakan api kecil dari awal maka meskipun menggoreng sampai 20 menit lebih juga hasil kerupuk tetao bantat dan tidak bisa setengah mekar serta bisa rugi banyak ketika Kalian jual karena ukuran kerupuk terlalu kecil..

Tulis komentar

Call to action banner image
x

Register

Lost Password

Jika ingin salin / cetak resep, harus login dulu!