Puding merupakan makanan yang kandungan seratnya bagus untuk pencernaan tubuh kita, tampilan puding resep dari thehasanvideo.com sangat menarik dan cantik menyerupai jambu air. Sajikan puding dalam keadaan dingin lebih segar, untuk suguhan acara arisan, kumpul-kumpul keluarga, pengajian enak sekali. Sumber resep yang thehasanvideo.com gunakan dari Bunda Andri Agustin. Selamat mencoba.
Masak semua Bahan A kecuali kocokan putih telur dengan api sedang sampai mendidih, sambil aduk sesekali supaya tidak gosong. Angkat setelah adonan mendidih dan pindah ke wadah gelas takar supaya mudah untuk Kalian tuang, lalu diamkan sebentar sampai uapnya hilang.
Campurkan adonan agar-agar putih ke dalam kocokan putih telur sambil mikser dengan kecepatan rendah atau aduk dengan whisk sampai rata. Masukkan secara bertahap larutan agar-agar, karena larutan puding busa rawan pecah dan menggumpal apabila Kalian masukkan sekaligus. Campur adonan dan aduk sampai lembut dan rata.
Pastikan pudingnya jangan terlalu lama Kalian biarkan mengeras, diamkan 15 menit sudah keras. Puding yang terlalu keras akan susah menempel ke agar-agar merahnya. Kemudian langsung keluarkan dari cetakan dengan menggunakan tusuk sate atau lidi lalu cungkil dan sisihkan.
Bagi adonan menjadi 2 bagian. 1 bagian sekitar 450 ml warnai dengan pewarna merah tua secukupnya sekitar 1 sampai 2 tetes saja dan aduk sampai rata. Biarkan adonan sisanya berwarna bening.
Gunakan cetakan talam untuk mencetak puding putih, tuangkan adonan warna merah 1 sampai 2 sdm. Kemudian masukkan puding busa putih yang sudah Kalian buat tadi, tutup kembali dengan adonan merah sampai penuh. Lakukan hal yang sama sampai adonan habis dan biarkan beberapa saat sampai puding mengeras.
Keluarkan dari cetakan puding yang sudah mengeras setelah 30 menit Kalian diamkan dan sisihkan. Tahap selanjutnya siapkan mika bulat diameter 4,5 cm sebanyak 36 sampai 39 buah, lalu tempatkan 1 buah kismis tepat di tengah mika dan sisihkan.
Ambil 1 kismis lainnya dan belah menjadi dua supaya tidak terlalu besar, untuk hiasan pada bagian tengah potongan Puding Jambu. Lakukan dengan cara yang sama sampai semua puding terisi potongan kismis.
Fungsi larutan agar-agar bening yaitu sebagai perekat supaya puding jambu menjadi kokoh. Takarannya cukup 1 sampai 2 sdm saja, lakukan dengan cara yang sama sampai Puding Jambu terisi larutan agar-agar bening semua dan diamkan sampai mengeras.
Tuang larutan agar-agar sedikit demi sedikit sambil Kalian aduk rata, kalau mencampur secara langsung akan membuat puding mudah pecah dan terlihat kurang cantik.
Gunakan warna merah tua untuk warna yang sama dengan jambu air, apabila menggunakan warna merah biasa atau warna merah cabe akan membuat warna kurang sama dengan jambu air meskipun sudah Kalian tetes 5 sampai 6 kali. Penambahan pewarna makanan yang berlebihan akan berbahaya bagi tubuh.
1 resep dapat menghasilkan sekitar 36 sampai 39 puding jambu dan untuk modal total sekitar 34 ribu rupiah. Harga jual, per 1 buah puding adalah Rp 2.000 sampai Rp. 2500. Jadi penghasilan yang Kalian dapatkan dalam 1 resepnya sekitar Rp. 76.000 sampai 95.000.
Harga jual Rp. 1500 akan mendapatkan untung yang sedikit dan ganti kemasan bungkusnya dengan plastik OPP bungkus kue ukuran 12 x 12 cm, sehingga modalnya bisa lebih murah lagi. Omzet yang Kalian dapatkan dengan harga jual Rp. 1500 yaitu Rp. 57.000 dan modalnya Rp. 32.000. Keuntungan yang Kalian dapatkan per satu resep yaitu Rp. 25.000.
Campur kocokan telur yang sudah berbusa dengan agar-agar ketika masih dalam keadaan panas dan telur akan langsung matang dengan sendirinya, sehingga puding tidak terasa amis meskipun tidak Kalian masak terlebih dahulu.
Takaran adonan bening yang Kalian buat sesuai selera, bisa sedikit atau banyak. Tuang 1 sampai 2 sdm, apabila Kalian buat adonan bening sedikit. Akan tetapi kalau Kalian buat banyak, tuang 3 sampai 4 sdm adonan bening. Tambahkan 1 sachet agar-agar untuk membuat adonan bening lebih banyak, selain itu takaran air bertambah menjadi 300 sampai dengan 400 ml dan takaran gulanya juga bertambah.