Apem Selong Rp 1.000 | Serabi Solo Tanpa Telur

  • Yield: 30 sampai dengan 33 Buah Apem Selong
Watch Video
Loading...
(5 / 5)

Jajanan sejuta umat dan selalu ada di setiap hajatan. Kali ini thehasanvideo.com membuat Apem Selong, ada yang sudah minta resepnya sejak 4 tahun yang lalu. Bahan-bahannya ekonomis, hasilnya cantik, seratnya terlihat, permukaan bagian bawah mulus, lembut dan yang paling penting anti gagal serta rasanya enak tidak keras meskipun tidak menggunakan telur. Selamat mencoba.

Share it!

Bahan-bahan :

  • Bahan A :
  • Bahan B :
  • Bahan C :

Cara Membuat :

  • Langkah 1 : Larutan Santan :

    Masak santan terlebih dahulu supaya tidak mudah basi. Masukkan santan ke dalam panci, tambahkan daun pandan yang sudah terikat simpul supaya aromanya wangi, garam dan rebus dengan menggunakan api sedang sedikit kecil sambil sering aduk sampai mendidih.

  • Langkah 2 :

    Kemudian matikan api kompor setelah mendidih dan diamkan sampai hangat-hangat kuku. Tuangkan ke dalam wadah dan pastikan total volume larutan santan setelah Kalian masak adalah 700 ml.

  • Langkah 3 : Adonan :

    Siapkan baskom, masukkan tepung beras, tepung tapioka supaya teksturnya lebih kokoh dan sedikti kenyal, gula pasir. Aduk rata dan tambahkan pasta vanila supaya aromanya wangi.

  • Langkah 4 :

    Selanjutnya tuangkan larutan santan secara bertahap sambil aduk-aduk sampai tercampur rata. Tambahkan fermipan, aduk rata. tambahkan juga air kelapa supaya hasil apem menul-menul, aduk rata. Terakhir tambahkan pasta vanili supaya aromanya wangi sempurna, aduk rata sampai adonan halus dan tidak bergerindil.

  • Langkah 5 :

    Tutup rapat dan diamkan selama 60 menit atau sampai adonan menjadi berbuih. Kemudian cetak adonan. thehasanvideo.com menggunakan cetakan Apem Selong isi 4 lubang. Gunakan tatakan kompor supaya panas apinya merata. Tempatkan cetakan apem di atas tatakan kompor.

  • Langkah 6 :

    Panaskan api kompor dengan menggunakan api sedang sampai cetakan panas. Kecilkan api kompor, lalu tuangkan adonan dengan menggunakan sendok sayur. Tekan sebentar sendok sayur ke dalam cetakan yang sudah ada adonannya supaya membentuk motif renda di pinggiran apem selong. Lakukan dengan cara yang sama sampai lubang cetakan terisi semua.

  • Langkah 7 :

    Kurangi adonan apabila menuang terlalu banyak ke dalam cetakan, supaya motif renda terlihat sedikit lebar dan cantik. Tutup dan masak dengan menggunakan api sedang sedikit kecil sampai setengah matang, waktunya sekitar 3 sampai dengan 4 menit.

  • Langkah 8 :

    Hias dengan daun pandan potong serong setelah setengah matang, tutup kembali dan masak dengan menggunakan api kecil sampai matang atau sampai pinggiran apem menjadi sedikit kuning kecokelatan dan kokoh.

  • Langkah 9 :

    Apem sudah matang setelah 8 menit memasak, angkat Apem Selong pelan-pelan supaya rendanya tidak mudah rusak. Cungkil menggunakan tusuk gigi, lalu ambil menggunakan sendok. Hasilnya cantik meskipun dengan bahan yang ekonomis, Cetak Apem Selong dengan cara yang sama sampai adonan habis.

Tips dan Trik :

  • Ketika membuat Apem Selong yang cantik dan menul-menul Kalian harus sabar dan telaten karena proses memasaknya sedikit lama. Memasak Apem Selong menggunakan cetakan 4 lubang membutuhkan waktu sekitar 13 sampai dengan 15 menit, sesuai dengan panas api kompor masing-masing. Namun sebaliknya, apabila Kalian tidak sabar dan telaten maka akan menghasilkan Apem Selong yang jelek.

  • Kemas Apem Selong yang sudah dingin, kemas sesuai selera dan sajikan. Harga jualnya menjadi 2000an setelah Kalian kemas dan untungnya masih banyak.

  • Tambahkan satu butir telur untuk setiap satu resep tanpa mengurangi atau menambah bahan yang lain supaya tekstur Apem Selong lebih lembut. Caranya, tambahkan kocokan satu butir telur ketika adonan sudah Kalian diamkan sekitar 60 menit. Aduk rata dan cetak adonan dengan cara yang sama seperti di atas. Sekilas tidak ada bedanya antara Apem Selong yang menggunakan telur atau tidak. Namun teksturnya terlihat lebih bervolume dan tidak mengkilat ketika Kalian belah. Sedangkan Apem Selong yang tidak menggunakan telur, teksturnya lebih berserat, sedikit mengkilat dan tidak bervolume.

  • Apem Selong bisa Kalian jual Rp 1.000,00 sampai dengan Rp 1.500 setiap 1 biji apabila bahan baku kelapanya murah sekitar Rp 2.500,00 sampai dengan Rp 3.000,00 setiap satu butir kelapa seperti di kampung halaman Lampung. Namun apabila bahan baku kelapanya mahal seperti di Madiun sekitar Rp 8.000,00 sampai dengan Rp 10.000,00 maka idealnya harga jual Apem Selong sekitar Rp 1.750,00 sampai dengan Rp 2.000,00. Sesuaikan dengan modal pokok dan pangsa pasar di wilayah masing-masing.

Tulis komentar

Call to action banner image
x

Register

Lost Password

Jika ingin salin / cetak resep, harus login dulu!